Sabtu, 23 Januari 2016

Cara Memelihara Pusat Kesenangan

"Berhati-hatilah dengan aktivitas yang terlalu menggembirakan, agar terpelihara pusat kesenangan Anda."

Memikirkan pesan di atas membuatku penasaran; bagaimana cara memelihara pusat kesenangan? Memangnya, apa pusat kesenangan itu? :)

Menyoal pusat kesenangan, kita akan diingatkan lagi dengan fungsi otak dan bagian-bagiannya. Termasuk ganglia basal, yaitu struktur besar jauh di dalam otak yang berperan dalam kesenangan dan motivasi. Jika ganglia basal sehat, kita merasa bahagia. Jika ganglia basal bekerja terlalu keras, kita merasa cemas. Jika aktivitasnya rendah, bisa jadi.. kita akan merasa sedih. Wah, sampe segitunya ya, pengaruhnya....
Adapun CARA MEMELIHARA PUSAT KESENANGAN adalah membatasi pengaruh yang lebih negatif akibat penggunaan teknologi yang berlebihan.

Dalam buku berjudul Thrilled to Death, Dr. Archibald Hart menyimpulkan bahwa evolusi teknologi dalam masyarakat kita mengosongkan pusat-pusat kesenangan di otak. Dengan serangan gencar video games, pesan teks, telepon seluler, Facebook, Twitter, kencan online, pornografi dan perjudian, pusat-pusat kesenangan kita dibuat lelah. Tidak lama lagi, kita tidak akan sanggup merasakan apa-apa.

#ChangeUrBrainChangeUrBody
#DanielG.Amen,M.D.
#ODOPfor99days#day15

Senin, 02 Maret 2015

Rahasia Kantuk Seorang Librarian

Sleepy Girl
Akhir-akhir ini, saya benar-benar cepat sekali mengantuk. Sampai suatu sore, di tempat kerja nyaris ketahuan oleh seorang pengunjung baru (laki-laki tampan) yang berkata, "bukunya di sini bagus-bagus. Kiri-Kanan ada!"
"Hehe, ohyaya, Kiri-Kanan ada...leres pisan..." sahutku refleks, satu detik kemudian barulah terasa janggal--Apa maksudnya buku Kiri-Kanan???

Sabtu, 21 Februari 2015

Liaison Librarian Adalah...

Terimakasih, untuk semua pengunjung Taman Bacaan Masjid Agung (dari Paud, SD, SMP/Mts, SMA/SMK, mahasiswa-dosen dan seluruh masyarakat Cianjur) atas atensinya. Menginjak hari ke-70 kalian tanpa disadari tengah melatih saya menjadi (sedikit mirip) seorang LIAISON LIBRARIAN ^^ (aamiin). Nah, memangnya Liaison Librarian apaan? yang penasaran yuk, lanjutkan bacanya.

Senin, 19 Januari 2015

EKSPRESIKAN HATI DENGAN GAMBAR

SKETCH CLUB TBMA



(Cara Asyik Menggambar Objek Hidup dan Taman @ Taman Bacaan Masjid Agung)

Kegiatan edukasi yang menyenangkan melalui gambar, di Taman Bacaan Masjid Agung Cianjur kini terealisasi. Setelah berdiskusi panjang lebar mengenai seluk-beluk dunia gambar (lukisan), kurang lebih sampai satu bulan lamanya. Akhirnya, sabtu, 17 Januari 2015 menjadi hari pertama kegiatan tersebut berjalan. Peserta yang ikut mewakili banyak jenjang, mulai dari anak-anak SD, SMP, SMA sampai Mahasiswa.

Minggu, 28 Desember 2014

PENDIDIKAN BERKARAKTER


Banyak pakar psikologi mengatakan bahwa kegagalan menanam karakter pada seseorang sejak usia dini, akan membentuk pribadi yang bermasalah dimasa dewasanya kelak. Oleh karena itu, sejak usia dini karakter perlu dibentuk dan dibina agar mendapatkan kualitas karakter yang baik, seperti halnya membentuk otot yang harus dilakukan secara terus menerus .
Thomas Lickora mengemukakan “Walaupun jumlah anak – anak hanya 25% dari total jumlah penduduk, tetapi menentukkan 100% masa depan”. Jadi, pembentukkan karakter melalui pendidikan karakter sedini mungkin kepada anak adalah kunci utama untuk membangun bangsa.
Pendidikan Karakter Anak
Kapan waktu yang tepat untuk menentukkan kesuksesan dan keberhasilan seseorang? Jawabnya adalah saat masih usia dini. Kita dapat membuktikannya melalui fakta yang telah banyak diteliti oleh para pakar dunia.
      

Jumat, 26 Desember 2014

RAHASIA PUTRI YANG SUKA KENTUT

BB TBMA
(Bedah Buku @Taman Bacaan Masjid Agung)

            Jum’at, 26 Desember 2014 adalah pekan pertama pelaksanaan program BB TBMA di Cianjur. Buku yang dibedah adalah termasuk buku yang paling gemar dibaca pada bulan ini, dan kami mengkategorikannya sebagai book of the month. Program ini diadakan setiap pekan di akhir bulan, yaitu tiga kali pembedahan dengan tiga sasaran dan tiga genre; anak-anak, remaja, dan dewasa.
         Setelah mengecek daftar bacaan dari pengunjung selama satu bulan ini, saya menemukan satu buku yang sangat digemari anak-anak setiap harinya. Buku tersebut berjudul “Rahasia Putri yang Suka Kentut.” Dengan metode dongeng, kegiatan bedah buku pun menjadi sangat efektif dan menyenangkan.

Rabu, 12 Maret 2014

Nonton di Pengajian

At-Taqiyyan, 01 Maret 2013
Belajar atau mengajar di Taman Kanak-kanak atau Taman Pendidikan Al Quran menjadi nafas segarku setiap senin sampai jumat. Sedangkan sisanya, ya, cukup membuat agak penat. Kuliah atau kuli-ah.
Hari ini, rasa sayangku meruah. Merasa takan pernah menghentikan usaha ini, ya, usaha untuk mengerti jiwa-jiwa anak. Artinya mengerti juga jiwa-jiwa manusia yang pernah menjadi anak-anak.
Anak tumbuh dan berkembang tidak sama. Sifat dan warna mereka sangat beragam. Keinginan mereka. Sungguh syurga mimpi hingga menguras perhatian. Bersama mereka membuatku merasa cukup untuk bermimpi.
Dan beginilah cerita hari ini: